Hari ini, 29 Oktober 2010, Adit genap berusia 4 tahun. Alhamdulillah ya Allah, Adit sehat, baik, pintar, dan bahagia...
Sebenarnya, bukan kebiasaan keluarga untuk merayakan ulang tahun. Tapi karena di sekolah Adit tiap anak merayakannya, akhirnya ayah dan mommy memutuskan untuk menyelenggarakan syukuran sederhana. Nenek Adit membuatkan nasi kuning dan mommy bikin goody bag kecil untuk teman-teman di PG/TK Tunas Cendekia.
Ada teman Adit yang lain yang berulang tahun (tanggalnya beda tapinya), namanya Ziah. Jadi, ultahnya disatukan deh....
Ketika sampai sekolah, ternyata Ibu guru menghias ruangan dengan balon dan bunga kertas. Teman-teman Adit sudah banyak yang datang, tapi Ziah belum. Sebelum mommy berangkat ke kantor, kita foto dulu..
Selamat ulang tahun Adit... semoga menjadi anak yang shaleh... Maaf ya Dit.. mommy sama ayah gak bisa ikut syukuran ultahnya Adit..... Adit do'a in mommy ya, biar mommy nanti bisa di rumah... Love you....
Jumat, Oktober 29, 2010
Kamis, Oktober 14, 2010
Ke Taman Safari
Beberapa waktu yang lalu, Adit sekeluarga ikut acara family gathering kantor Mommy ke Taman Safari. Dari Bandung berangkat pagi2 dengan 23 Bus yang rata-rata berpenumpang 40 orang. Di Cianjur, entah nama daerahnya, kita berputar2 beberapa kali di jalan yang sama. Asalnya sih gak tau kenapa. Ternyata gak boleh belok sama polisi. Setelah akhirnya bisa lewat, kami melanjutkan perjalanan dan melihat ada bus masuk jurang. Ketika hampir sampai ke Taman Safari, Bus berhenti. Lamaa sekali... ternyata kita terjebak "buka tutup" selama 2 jam.
Setelah 2 jam (sekitar pukul 13.00), bus kembali melaju dan dalam 10 menit sampai di Taman Safari . Penumpang di 22 Bus yang lain sudah selesai makan siang, lihat2 pertunjukkan dan berjalan2. Hampir semua penumpang di Bus kami mengeluh dan kecewa karena baru melihat-lihat sebentar harus kembali pulang ke Bandung. Adit dan Fauzan akhirnya hanya naik kereta api mini dan kereta gantung. Dan.. guess what? ketika pulang kita kembali kena "buka tutup" . Lama di jalan deh... Sampai di rumah jam 12 malam.
Setelah 2 jam (sekitar pukul 13.00), bus kembali melaju dan dalam 10 menit sampai di Taman Safari . Penumpang di 22 Bus yang lain sudah selesai makan siang, lihat2 pertunjukkan dan berjalan2. Hampir semua penumpang di Bus kami mengeluh dan kecewa karena baru melihat-lihat sebentar harus kembali pulang ke Bandung. Adit dan Fauzan akhirnya hanya naik kereta api mini dan kereta gantung. Dan.. guess what? ketika pulang kita kembali kena "buka tutup" . Lama di jalan deh... Sampai di rumah jam 12 malam.
Langganan:
Postingan (Atom)